4

Tanya Jawab Tentang Astrologi

Apa itu Astrologi?
Astrologi adalah ilmu yang menganalisis dan memprediksi berdasarkan ilmu perbintangan (astronomi/ilmu falak). 


Digambarkan sebagai suatu sistem yang dapat memahami lebih mendalam dan lebih berarti tentang mekanisme bergeraknya benda-benda angkasa yang dihubungkan dengan manusia dan peristiwa pada planet ini. 
ASTROLOGI dapat digunakan atau diaplikasikan secara luas, tidak hanya untuk memprediksi kehidupan seorang manusia atau personal, yang meliputi keberuntungan, karakter, masa depan, perjodohan, kehidupan rumah tangga, karir, keuangan dan sebagainya yang cukup akurat. Akan tetapi juga untuk perusahaan/korporasi disertai dengan blind spot dan kendala, memprediksi pendirian suatu usaha dan kemungkinannya, memprediksi harga saham dan forex, kesehatan dan sebagainya.

Hidup, mati, rizqi dan jodoh, semua sudah digariskan oleh Allah SWT, bukankah mempercayai suatu ramalan adalah kufur?
Semua itu memang kuasa Allah, dan Allah menciptakan banyak misteri dan keajaiban di dunia ini, ilmu pengetahuan merupakan salah satu sarana untuk memahami keajaiban dan misteri tersebut. 
Para astrologer tidak pernah mengatakan kepastian, namun hanya berkata "cenderung" , sebab kepastian adalah hak prerogatif dan milik Allah.

Apakah Astrologi sama dengan ramalan?
Ramalan itu tidak menggunakan data, dan astrologi bukan meramal tapi memprediksi, pengerjaannya selalu menggunakan data. 
Dalam astrology penuh perhitungan matematis yang rumit. 
Dan astrology tidak akan lepas dari Allah, karena Dia yang memastikan segala-galanya dan manusia berusaha, seperti dengan astrologi. 
Belajar Astrology itu seperti mahasiswa biasa, tidak ada yang sulit namun dibutuhkan ketekunan, dan kebetulan saya belajar itu di UK untuk S2 nya.
Dalam Islam, memprediksi itu boleh-boleh saja dan tidak diharamkan, yang tidak boleh adalah memastikan akan terjadi. 
Perlu diketahui bahwa penggunaan astrologi tidak hanya untuk manusia, tetapi juga untuk perhitungan future trading, harga saham, forensik, spiritual (astrologi spiritual), ekonomi, politik, kesehatan, perang
Astrologi adalah suato tools dan ilmu bantu bagi ilmu-ilmu lainnya.
Johanness Keppler (1571-1630) mengatakan bahwa astrologi ditolak ataupun tidak diakui keberadaannya hanyalah oleh mereka-mereka yang tidak mempelajari astrologi secara mendalam dan mengujinya.


Narasumber : 
Teguh Kusbandrio
Astrology Centre Jakarta 
Telp : 021 2724 8800  Mobile : 081 578 800 800
Email : astrologycentrejakarta@gmail.com

Share this post :

+ komentar + 2 komentar

12 Maret 2013 pukul 16.35

Cara belajarnya gmn, mas? Saya dah punya software kepler astrology 7 sbgai dasarnya..

14 Maret 2013 pukul 11.22

@Teguh Raharjo:
Mas Teguh bisa menghubungi no. telp di atas untuk informasi lanjut.
terima kasih atas apresiasinya ;)

Posting Komentar

Peraturan Berkomentar :

• Jangan menggunakan bahasa yang tidak sopan dan mengandung Politik,
Sara, Pornografi serta Menyinggung.
• Bentuk komentar tidak bernilai keagamaan.
• Tidak di ijinkan menampilkan link (URL).
• Dilarang promosi saat berkomentar.

Jika melanggar kriteria di atas, maka admin berhak menghapus komentar tersebut.

Terima kasih sudah berkunjung.
by Aneka Informasi

 
Design by: Darmanto.com. Modified by: Aneka Informasi
Copyright © 2012. Aneka Informasi . All Rights Reserved
Created by: Creating Website. Published by: Mas Template
Powered by Blogger
Top Bottom